Kredivo Tidak Muncul di Shopee? Penyebab dan Cara Mengatasi!

Anang Cahyono

Hadirnya beragam metode pembayaran di Shopee semakin memudahkan pelanggan ketika ingin belanja online, salah satunya yaitu Kredivo. Namun sayangnya, banyak orang mengeluhkan bahwa opsi pembayaran Kredivo tidak bisa di klik atau bahkan tidak muncul sama sekali di dalam aplikasi Shopee.

Secara garis besarnya, Kredivo tidak muncul di Shopee dapat disebabkan oleh berbagai macam hal, entah itu faktor internal maupun eksternal. Jika mengalami permasalahan tersebut, maka secara otomatis pelanggan juga tidak akan bisa memilihnya untuk dijadikan sebagai alat pembayaran.

Meskipun begitu, jangan khawatir karena masih ada beberapa solusi yang bisa dilakukan untuk mengatasi Kredivo tidak muncul di Shopee. Akan tetapi, perlu diingat bahwa setiap masalah pada masing-masing akun Shopee biasanya memiliki jenis penanganannya masing-masing.

Oleh karena itu, apabila di antara kalian mengalami permasalahan serupa seperti di atas, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu beberapa penyebabnya. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan mengenai penyebab hingga cara mengatasi Kredivo tidak muncul di Shopee.

Keuntungan Bayar Shopee Pakai Kredivo

Keuntungan Bayar Shopee Pakai Kredivo
Source: finance.detik.com

Sebelum pembahasan poin utama mengenai penyebab hingga cara mengatasi Kredivo tidak muncul di Shopee lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu sekilas pengertiannya. Seperti diketahui, Kredivo merupakan sebuah aplikasi yang memberikan suatu layanan atau produk pinjaman seperti paylater untuk berbelanja.

Hingga kini, platform penyedia produk pinjaman tersebut sudah bekerjasama dengan beragam aplikasi belanja online atau marketplace di Indonesia, salah satunya yaitu Shopee. Penggunaan Kredivo di dalam Shopee tentunya mampu memberikan sejumlah keuntungan kepada para penggunanya.

Salah satu keuntungan yang pasti akan didapatkan oleh pengguna ketika berbelanja di Shopee menggunakan Kredivo yaitu proses pembayaran menjadi lebih fleksibel. Selain itu, terdapat pula beberapa keuntungan lainnya ketika pengguna menggunakan Kredivo sebagai opsi pembayaran di Shopee, di antaranya yaitu sebagai berikut.

  • Berbelanja menjadi lebih fleksibel karena bisa menggunakan opsi cicilan atau angsuran.
  • Kredivo seringkali menawarkan promo atau diskon menarik bagi para pengguna Shopee.
  • Proses persetujuan Kredivo tergolong cukup mudah serta cepat.
  • Menawarkan limit PayLater besar.
  • Menawarkan tenor angsuran beragam, mulai dari 30 hari hingga 12 bulan.
  • Pembayaran belanja di Shopee menggunakan Kredivo tidak membebankan uang muka kepada para pelanggan.

Penyebab Kredivo Tidak Muncul di Shopee

Penyebab Kredivo Tidak Muncul di Shopee
Source: dream.co.id

Seperti sudah disinggung di awal, mungkin banyak pengguna mengeluhkan bahwa opsi pembayaran Kredivo tidak bisa di klik atau bahkan tidak muncul sama sekali di aplikasi Shopee. Dimana permasalahan tersebut tentunya bisa disebabkan oleh berbagai macam hal.

Dengan kata lain, penyebab Kredivo tidak bisa digunakan di Shopee bisa berasal dari permasalahan pada masing-masing kedua belah pihak. Daripada penasaran, langsung saja perhatikan baik-baik sejumlah penyebab opsi pembayaran Kredivo tidak muncul di Shopee di bawah ini.

1. Adanya Pecah Hubungan Antara Kredivo dan Shopee

Penyebab pertama kenapa Kredivo tidak muncul di Shopee yaitu karena mungkin adanya pecah hubungan dengan salah satu aplikasi belanja online terbaik tersebut. Hal tersebut dikarenakan pihak Kredivo tidak ingin bersaing secara langsung dalam memberikan layanan ataupun produk kepada para penggunanya.

2. Kredivo Tidak Menyukai Jika ada SPayLater

Sebagaimana diketahui, munculnya produk Shopee PayLater atau SPayLater membuat persaingan pemberi layanan angsuran tanpa kartu kredit semakin ketat. Permasalahan ini akan membuat Kredivo membatasi penggunaan limit kredit pelanggan di aplikasi Shopee.

3. Kredivo Ingin Jadi Pembayaran Default Cicilan

Mengingat Kredivo merupakan platform penyedia jasa cicilan, maka tentunya mereka tidak ingin ada layanan lainnya yang menyainginya. Artinya, hadirnya SPayLater sebagai metode pembayaran default angsuran memungkinkan penggunaan limit Kredivo di aplikasi Shopee berkurang.

4. Kredit Tumpang Tindih

Penyebab Kredivo tidak muncul di Shopee selanjutnya yaitu karena adanya kredit tumpang tindih. Dimana Kredivo menginginkan kerjasama secara eksklusif sehingga tidak terjadi tumpang tindih sistem kredit maupun cicilan.

Ketika pengguna menggunakan layanan Kredivo di Shopee, maka akan membuat kemungkinan gagal bayar (galbay) meningkat. Bahkan mungkin akan terjadi sebuah tindakan gestun (gesek tunai) di Shopee seperti halnya tindakan pencairan limit kredit di Akulaku.

5. Limit Kredivo Tidak Mencukupi

Penyebab paling umum terjadi ketika Kredivo tidak muncul di Shopee yaitu karena limit kredit penggunanya tidak mencukupi untuk melakukan transaksi, entah itu membayar tagihan ataupun membeli barang. Pasalnya, Kredivo memberikan limit kepada par pengguna yang saling berkaitan dengan jangka waktu angsurannya, entah itu 30 hari, 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan maupun 12 bulan.

6. Belum Update Aplikasi

Tidak munculnya opsi pembayaran Kredivo di Shopee juga dapat disebabkan karena pengguna belum update aplikasi ke versi terbarunya. Permasalahan ini bisa saja terjadi karena versi aplikasi paling terbaru sudah mempunyai pembaruan terkait sistem keamanan terbaik sehingga pengguna sangat disarankan untuk memilikinya.

7. Adanya Gangguan Sistem

Adanya gangguan sistem juga bisa menjadi sumber masalah seperti di atas, entah itu dari pihak Kredivo maupun Shopee. Sebagaimana diketahui, hampir semua aplikasi ataupun platform digital seperti Shopee serta Kredivo selalu melakukan pemeliharaan sistem secara berkala (maintenance) dalam upaya untuk meningkatkan layanannya.

8. Akun Kredivo Diblokir

Penyebab terakhir kenapa Kredivo tidak muncul di Shopee yaitu karena akun pengguna diblokir atau dibekukan, entah itu secara sementara maupun permanen. Biasanya pemblokiran akun Kredivo akan dilakukan kepada para pelanggan ketika mereka melanggar peraturan maupun kebijakan pihak perusahaan.

Cara Mengatasi Kredivo Tidak Muncul di Shopee

Cara Mengatasi Kredivo Tidak Muncul di Shopee
Source: proseskredit.com

Setelah memahami beberapa penyebab permasalahan Kredivo tidak muncul di Shopee, maka selanjutnya tinggal mencari tahu bagaimana cara mengatasinya. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, cara mengatasi tidak munculnya Kredivo di Shopee sebenarnya akan mengacu pada penyebab permasalahannya.

Selain itu, setiap akun juga biasanya mempunyai langkah penanganan yang berbeda-beda. Maka dari itu, tentunya kalian harus mengetahui secara pasti apa penyebab Kredivo tidak dapat digunakan sebagai opsi pembayaran di Shopee. Agar lebih jelasnya, langsung saja perhatikan cara mengatasi Kredivo tidak muncul di Shopee di bawah ini.

1. Melunasi Tagihan Kredivo

Cara pertama yang bisa dilakukan ketika Kredivo tidak muncul di Shopee yaitu melunasi semua tagihan yang masih berjalan. Tujuannya yaitu agar nantinya limit kredit Kredivo bisa kembali seperti semula sehingga dapat digunakan untuk bertransaksi di aplikasi Shopee maupun platform marketplace lainnya.

Untungnya, kini pembayaran tagihan Kredivo sudah bisa dilakukan melalui berbagai macam opsi, mulai dari pihak perbankan, dompet digital dan lain sebagainya. Perlu diingat, hindari pula telat membayar angsuran Kredivo agar nantinya akun tidak diblokir atau dibekukan karena melanggar kebijakan perusahaan.

2. Update Aplikasi

Cara mengatasi selanjutnya yaitu update aplikasi ke versi paling terbaru, entah itu untuk Kredivo maupun Shopee. Update kedua aplikasi tersebut secara resmi melalui Play Store untuk Android atau App Store untuk iOS. Jangan sekali-kali mengunduh aplikasi dari pihak ketiga di luar kedua platform tersebut.

Adapun salah satu tujuan memperbarui aplikasi Kredivo dan Shopee yaitu agar nantinya pengguna terhindar dari bug ataupun sistem error di aplikasi versi sebelumnya. Pasalnya, setiap pembaharuan biasanya pihak developer masing-masing aplikasi selalu memberikan peningkatan terkait layanan maupun produk yang ditawarkan kepada para penggunanya.

3. Hubungi Call Center

Cara terakhir untuk mengatasi Kredivo tidak muncul di Shopee yaitu menghubungi pihak call center dari masing-masing platform. Melalui fasilitas tersebut, nantinya setiap pelanggan bisa menyampaikan keluhan ataupun pengaduan layanan, termasuk tidak munculnya Kredivo di Shopee.

Nantinya pihak customer service Kredivo maupun Shopee akan memberikan arahan mengenai solusi yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan pelanggan. Adapun daftar contact center resmi Kredivo maupun Shopee yang bisa dihubungi oleh para pelanggannya di antaranya yaitu sebagai berikut.

  • Shopee: 021-39500300
  • Kredivo: 0804-1-573348

Kesimpulan

Dari pembahasan di atas dapat diambil kesimpulan bahwa saat ini permasalahan pengguna Shopee yang tidak dapat menggunakan Kredivo sebagai opsi pembayaran barang belanjaan dapat disebabkan oleh beragam faktor. Meskipun begitu, terdapat beberapa solusi yang bisa dilakukan agar masalah tersebut segera teratasi.

Itulah sekiranya penjelasan dari Humairacorner.com seputar penyebab hingga cara mengatasi Kredivo tidak muncul di Shopee, entah itu di HP Android maupun iPhone. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai bahan gambaran ketika ingin mengatasi masalah tidak munculnya opsi pembayaran Kredivo di Shopee.

Anang Cahyono

Menekuni dunia SEO writing selama 5 tahun dengan minat terhadap dunia e-Commerce, fashion dan gaya hidup. Berlatar belakang pendidikan Ilmu Komunikasi, saya mendapatkan insight terkait beragam jenis penulisan serta diperkaya dengan teknik SEO supaya dapat mengembangkan tulisan ke arah digital.

Share:

Related Post